EKONOMINASIONAL

Ada Pabrik IVD Terbesar di Indonesia Didirikan Virtue Group, Inovatif Lokal Berstandar Internasional, ASPROKSI Berikan Dukungan

×

Ada Pabrik IVD Terbesar di Indonesia Didirikan Virtue Group, Inovatif Lokal Berstandar Internasional, ASPROKSI Berikan Dukungan

Sebarkan artikel ini

Selain itu, Menkes Budi mengungkapkan, mulai tahun ini pemerintah akan mengarahkan agar ada alokasi dana yang sangat besar untuk pengadaan alat-alat kesehatan yang diproduksi dalam negeri hingga 3-4 tahun ke depan. Hal ini agar Indonesia memiliki potensi besar dalam hal belanja layanan kesehatan sehingga dapat menjadi peluang besar bagi para investor.

“Jadi, kami akan melakukan pengadaan kebijakan pemerintah. Kami akan menghubungi anda para investor, terutama bagi perusahaan-perusahaan mengutamakan penelitian dan pengembangan serta manufaktur di Indonesia. Ini adalah sistem ketahanan kesehatan kita,” ujarnya.
Menkes Budi berharap, produksi alat-alat kesehatan di dalam negeri akan membantu memenuhi kebutuhan dengan lebih cepat dan harga lebih terjangkau.

Director PT Virtue Diagnostic Indonesia Martin Marpaung mengatakan, memiliki basis produksi di Indonesia. “Sehingga bisa memenuhi kebutuhan produk domestik dan global akan produk-produk IVD berkualitas dengan harga yang lebih terjangkau,” kata Martin dalam konferensi pers.