HEADLINEPENDIDIKAN

Dies Natalis UIN Palembang, Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni Sampaikan Pentingnya Pendidikan Akhlak, Karakter dan Mental

×

Dies Natalis UIN Palembang, Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni Sampaikan Pentingnya Pendidikan Akhlak, Karakter dan Mental

Sebarkan artikel ini
Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni menilai pentingnya pendidikan akhlak, karakter dan mental bagi penerus bangsa guna meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM).

Dalam kesempatan yang sama, Rektor UIN Raden Fatah Palembang Nyayu Khodijah mengatakan UIN Raden Fatah saat ini telah mendapatkan predikat akreditasi unggul. Bersamaan dengan Dies Natalis ke-59 ini juga berlangsung pengukuhan enam guru besar di di lingkungan UIN Raden Fatah Palembang.

Keenam guru besar tersebut di antaranya, Prof. Dr. Mawangir, M.Ag, Prof. Dr. Rr. Rina Antasari, M.Hum, Prof. Dr. Qodariah Barkah, M.Ag, Prof. Dr. Dian Erlina, M.Ed, Prof. Dr. Abdurahmansyah, M.Ag, Prof. Dr. Uswatun Hasanah, M.Ag.

“Dengan harapan semoga capaian guru besar yang hari ini sudah dikukuhkan dapat meningkatkan kebermanfaatan Bapak dan Ibu bagi Agama, bangsa, dan negara khususnya bagi kemajuan UIN Raden Palembang,” ungkapnya.*