OKU TIMUR

PDM OKU Timur Safari Ramadhan dan Pelepasan Santri Hijrah Ponpes Al-Manar

×

PDM OKU Timur Safari Ramadhan dan Pelepasan Santri Hijrah Ponpes Al-Manar

Sebarkan artikel ini
Pimpinan Daerah Muhammadiyah OKU Timur menggelar kegiatan Safari Ramadhan 1445 Hijriah di PRM Nusa Bakti, Mushola Sabilulmutakin, Desa Nusa Bakti, Kecamatan Belitang III, Kabupaten OKU Timur, Sumatera Selatan pada Kamis (21/03/2024).
Pimpinan Daerah Muhammadiyah OKU Timur menggelar kegiatan Safari Ramadhan 1445 Hijriah di PRM Nusa Bakti, Mushola Sabilulmutakin, Desa Nusa Bakti, Kecamatan Belitang III, Kabupaten OKU Timur, Sumatera Selatan pada Kamis (21/03/2024). Foto: Istimewa

“Lazismu Kabupaten OKU Timur bertekat menjadi lembaga amil zakat terpercaya, sehingga nantinya dana zakat, infak, wakaf, dan dana kedermawanan donatur disalurkan dengan prinsip sesuai syariat Islam, amanah dan intergritas, kemanfaatan, keadilan, kepastian hukum, terintergrasi, akuntabilitas, profesional, transparan,” terang Prely.

Prely juga menuturkan program unggulan dari Lazismu Kabupaten OKU Timur diantara Beasiswa Mentari, Beasiswa Sang Surya, Yatim piatu tersenyum, Peduli Guru, Pencegahan Stunting, Perbaikan Gizi, dan Pemberdayaan UMKM.

Turut hadir dalam Safari Ramadhan tersebut diantaranya Ketua PDM OKU Timur H. Prioyitno, S.Pd., M.M, Sekretariat PDM OKU Timur Dr. Abdul Muhith, S.Fill, jajaran PDM Kabupaten OKU Timur, Ustadz Ari Sutrisno selaku Ketua Baznas OKU Timur, Pengurus Lazismu OKU Timur.

Hadir juga Kepala Desa Nusa Bakti, Penceramah Ustadz Amin Iskandar, Ketua PCM Madang Suku I, PRM Nusa Bakti, Warga Muhammadiyah, Organisasi Otonom Muhammadiyah, Warga Muhammadiyah Nusa Bakti (Belitang III), Simpatisan Muhammadiyah dan lain sebagainya. (Ril Muh)