HEADLINESUMSEL

Tradisi Cium Bumi dan Tunggul Satuan, Bagi Prajurit Yonzipur 2/SG Sebelum Berangkat Satgas Perdamaian PBB

×

Tradisi Cium Bumi dan Tunggul Satuan, Bagi Prajurit Yonzipur 2/SG Sebelum Berangkat Satgas Perdamaian PBB

Sebarkan artikel ini
TRADISI : Prajurit Yonzipur 2/SG menjalankan tradisi mencium bumi dan tunggul satuan sebelum berangkat tugas Satgas Perdamaian di Afrika Tengah, Sabtu. Foto : Ist/IP.COM
TRADISI : Prajurit Yonzipur 2/SG menjalankan tradisi mencium bumi dan tunggul satuan sebelum berangkat tugas Satgas Perdamaian di Afrika Tengah, Sabtu. Foto : Ist/IP.COM

PRABUMULIH, IP.COM – Sebanyak 160 prajurit andalan perang Yonzipur 2/SG, akan bertugas dalam Satgas Kizi TNI Konga XXXVII – J Minusca Car 2023 selama 1 tahun di Afrika Tengah bergabung sebagai pasukan perdamaian PBB.

Danyonzipur 2/SG, Letkol Ibnu Muntaha MH langsung memimpin Satgas tersebut, sebelumnya telah dilepas Pangdam II/SWJ, Mayjen TNI Yanuar Adil di Lapangan Praka Pujatnoko Kesatriam Balakarta, Sabtu, 23 September 2023.