HEADLINESUMSEL

Doa Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni di HUT ke-78 Kabupaten OKI: Semoga Masyarakat Kian Maju dan Lebih Sejahtera

×

Doa Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni di HUT ke-78 Kabupaten OKI: Semoga Masyarakat Kian Maju dan Lebih Sejahtera

Sebarkan artikel ini
Kini Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) telah genap berusia ke-78 tahun. Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni berharap agar warga Kabupaten OKI kian maju dan lebih sejahtera.
Kini Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) telah genap berusia ke-78 tahun. Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni berharap agar warga Kabupaten OKI kian maju dan lebih sejahtera. Foto: Humas Pemprov Sumsel

KAYUAGUNG, IDEPUBLIK.COM – Kini Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) telah genap berusia ke-78 tahun. Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni berharap agar warga Kabupaten OKI kian maju dan lebih sejahtera.

“Selamat hari jadi Kabupaten OKI ke-78, semoga Kabupaten OKI kedepan tambah maju sejahtera,” ucap Fatoni di Kantor DPRD Kabupaten Ogan Komering Ilir, Kota Kayuagung, Sumatera Selatan , Rabu (11/10/2023).

Sinergitas antara pemerintah, masyarakat dan seluruh stakeholder terkait membuat pembangunan di daerah ini lebih cepat maju. Fatoni akan terus mendorong pembangunan daerah di seluruh sektor, termasuk mengatasi berbagai hambatan dalam mencapai kemajuan daerah.

“Capaian yang sudah diraih menjadi tonggak sejarah. Ini harus kita lanjutkan. Semoga Kabupaten OKI kedepan tambah maju sejahtera,” ucapnya.

Tak hentinya Fatoni mengingatkan agar penanganan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) menjadi prioritas utama yang perlu segera ditangani. Ini dikarenakan wilayah Kabupaten OKI menjadi daerah utama penyumbang kabut asap di Kota Palembang.