PALEMBANG, IDEPUBLIK.COM – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni menyerahkan secara langsung Penghargaan Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) Provinsi Sumatera Selatan Tahun 2023.
Penyerahan penghargaan dilakukan saat pembukaan Rapat Koordinasi (Rakor) Daerah Sensus Pertanian (ST) 2023 Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sumsel di Ballroom Hotel Harper Palembang, Sumatera Selatan, Senin (4/12/2023).
“Kita patut bangga kepada Desa yang mendapatkan penghargaan Desa Cantik Tingkat Nasional. Saya berharap prestasi ini terus ditingkatkan dan diikuti oleh desa-desa yang lain,” kata Fatoni.
Fatoni juga mengajak seluruh lapisan masyarakat di desa agar dapat memanfaatkan dan memahami adanya program Desa Cantik. Dia menilai potensi desa-desa di Sumsel sangatlah banyak apalagi jika dimanfaatkan dengan baik dan benar dapat memiliki peran penting dalam menyukseskan kebijakan serta program-program daerah.
“Peran kepala desa sangat besar, karena mengetahui benar kondisi desa dan kondisi masyarakatnya. Ini menjadi sangat penting dalam mendukung pemerintah daerah,” ujarnya.