KKN Angkatan 3 STKIP Muhammadiyah OKU Timur Kreatif Hingga Bazar UMKM
IDEPUBLIK.COM – Tema KKN Angkatan ke 3 STKIP Muhammadiyah OKU Timur mengusung tema, menciptakan Kampus yang Sejahtera dan Nyaman Bersama STKIP Muhammadiyah OKU Timur.
Maka dari itu program kerja yang diberikan kepada setiap kelompok KKN dibagi menjadi 2 kategori. Yaitu program kerja internal dan external.
Program kerja internal diperuntukkan untuk menciptakan lingkungan kampus yang aman dan nyaman sehingga membuat kampus STKIP Muhammadiyah OKU Timur menjadi lebih indah lagi.
Sedangkan program kerja external adalah program kerja yang di peruntunkan kepada pengabdian mahasiswa STKIP Muhammadiyah OKU Timur kepada masyarakat sekitar.
Pada tanggal 16 Juli 2024, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) angkatan 3 STKIP Muhammadiyah OKU Timur membantu menciptakan lingkungan kampus yang bersih dan nyaman sesuai dengan tema KKN STKIP Muhammadiyah OKU Timur Angkatan ke 3.
Kami selaku kelompok 4 menempatkan program kerja membantu menciptakan lingkungan kampus yang bersih dan nyaman ini menjadi program kerja pertama kami.
Dan hari-hari berikutnya selama KKN, kami tetap membantu membersihkan area kampus seperti membantu membersihkan sampah bekas kegiatan kampus, membantu membuang dan membakar sampah, menyiram tanaman, membantu mengangkat serta merapihkan kursi kayu, dan lain sebagainya.
Selanjutnya program membuat karya sablon sebagai upaya untuk meningkatkan kemampuan wirausaha. Upaya Untuk Meningkatkan Kemampuan Wirausaha bagi seluruh Anggota Kelompok 4 dan juga bagi masyarakat sekitar yang dijalankan selama KKN ini.
Kemudian, program kerja diantaranya Bazar UMKM produk Kreatif Mahasiswa dan pemasaran dalam upaya meningkatkan kemampuan wirausaha.
Dalam upaya memeriahkan HUT Republik Indonesia yang digelar oleh STKIP Muhammadiyah OKU Timur, Mahasiswa KKN Kelompok 4 melakukan pameran hasil produk sekaligus berjualan dalam upaya meningkat kemampuan wirausaha yang dilaksanakan pada tanggal 18 Agustus 2024 di Kampus A, STKIP Muhammadiyah OKU Timur.