PENDIDIKAN

Mahasiswa KKN T 02 Universitas Nurul Huda Laksanakan Kegiatan Belajar Mengajar di SD N Bunga Sekoti

×

Mahasiswa KKN T 02 Universitas Nurul Huda Laksanakan Kegiatan Belajar Mengajar di SD N Bunga Sekoti

Sebarkan artikel ini
Mahasiswa KKN T 02 Universitas Nurul Huda Laksanakan Kegiatan Belajar Mengajar di SD N Bunga Sekoti
Mahasiswa KKN T 02 Universitas Nurul Huda Laksanakan Kegiatan Belajar Mengajar di SD N Bunga Sekoti. Foto: Dok/Mhs KKN

Mahasiswa KKN T 02 Universitas Nurul Huda Laksanakan Kegiatan Belajar Mengajar di SD N Bunga Sekoti

IDEPUBLIK.COM – Salah satu program kerja dalam bidang pendidikan dari KKN T 02 Universitas Nurul Huda yakni melakukan kegiatan belajar mengajar di salah satu SD N yang ada di Desa Gunung Terang.

Sekolah ini tidak hanya fokus pada kegiatan belajar mengajar di dalam kelas, tetapi juga aktif berpartisipasi dalam kegiatan ekstrakurikuler, salah satunya adalah perkemahan tingkat kecamatan.

Di SD N Bunga Sekoti, proses belajar mengajar dilakukan dengan pendekatan yang inovatif dan menyenangkan.

Guru-guru di sekolah ini menggunakan metode pembelajaran aktif yang melibatkan berbagai media dan teknik, seperti permainan edukatif dan diskusi kelompok.

Hal ini bertujuan untuk menciptakan suasana belajar yang dinamis dan memotivasi siswa agar lebih antusias dalam mengejar pengetahuan.

Pada kegiatan ini mahasiswa KKN-T membantu memberikan materi pada peserta didik melalui sebuah permainan yang dikemas di dalam kelas, dengan mengkondisikan kelas suasana nyaman dan seru saat kegiatan berlangsung.

Hal ini dimaksudkan agar pembelajaran lebih dekat antara guru dengan siswa dan juga secara tidak langsung mengajarkan bahwa semua orang itu setara.

Materi yang dipilih meliputi penanaman jiwa nasionalisme dan juga keterampilan untuk mengasah kemampuan siswa dalam berkreasi serta ilmu pengetahuan. Sasaran yang dituju adalah siswa kelas 1 hingga kelas 6 SD secara bergantian selama 4 hari.