“Media pembelajaran ini sangat bermanfaat, terutama dalam mengembangkan metode pengajaran yang lebih kreatif dan interaktif. Kami sangat berterima kasih atas bantuan dan pelatihan yang diberikan,” katanya.
Para guru yang hadir juga menyatakan antusiasmenya terhadap media pembelajaran yang diserahkan.
Mereka meyakini bahwa alat bantu ini akan mempermudah mereka dalam menyampaikan materi pelajaran dengan cara yang lebih interaktif dan menyenangkan bagi siswa.
Dalam kesempatan tersebut, beberapa guru mencoba langsung menggunakan media pembelajaran tersebut dan melihat respon positif dari para siswa.
Setelah penyerahan, mahasiswa KKN T 15 juga melakukan simulasi penggunaan media pembelajaran di beberapa kelas.
Siswa-siswa SDN II Jati Mulyo terlihat antusias dan lebih aktif dalam mengikuti pelajaran. Beberapa siswa bahkan mengungkapkan bahwa metode baru ini membuat mereka lebih semangat untuk belajar.
Penyerahan media pembelajaran ini menandai salah satu puncak dari rangkaian kegiatan KKN yang dilakukan oleh mahasiswa KKN T 15 di Desa Jati Mulyo.
Melalui inovasi ini, mereka berharap dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi pendidikan di SDN II Jati Mulyo.*