PENDIDIKAN

Mahasiswa KKNT 15 Tingkatkan Kualitas Data dengan Membantu Input Prodeskel Desa Jatimulyo II

×

Mahasiswa KKNT 15 Tingkatkan Kualitas Data dengan Membantu Input Prodeskel Desa Jatimulyo II

Sebarkan artikel ini
Mahasiswa KKNT 15 Tingkatkan Kualitas Data dengan Membantu Input Prodeskel Desa Jatimulyo II
Mahasiswa KKNT 15 Tingkatkan Kualitas Data dengan Membantu Input Prodeskel Desa Jatimulyo II. Foto: Mhs KKN UNUHA

Mahasiswa KKNT 15 Tingkatkan Kualitas Data dengan Membantu Input Prodeskel Desa Jatimulyo II

IDEPUBLIK.COM Mahasiswa KKN_T 15 mengambil langkah konkret untuk mendukung pembangunan desa dengan terlibat aktif dalam penginputan data Prodeskel (Profil Desa dan Kelurahan) di Desa Jatimulyo II.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya KKNT 15 dalam meningkatkan kualitas data desa yang menjadi dasar bagi perencanaan pembangunan yang lebih baik dan tepat sasaran.

Penginputan data Prodeskel merupakan program yang dirancangkan oleh Kementerian Dalam Negeri untuk membantu desa dan kelurahan dalam memetakan profil, potensi, dan permasalahan yang ada di wilayahnya.

Data yang diinput meliputi berbagai aspek, seperti demografi, ekonomi, sosial, serta infrastruktur desa.

Koordinator KKNT 15, Novi Astari, menyatakan bahwa partisipasi mereka dalam penginputan Prodeskel di Desa Jatimulyo II adalah bentuk nyata dari kontribusi mahasiswa dalam pembangunan desa.