DALAM rangka melaksanakan salah satu pilar Tri Darma Perguruan Tinggi, yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat (PKM0. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini di laksanakan oleh dosen, kegiatan ini juga melibatkan mahasiswa.
Adapun kegiatan ini di ketuai oleh Herni Fitriani, M.Pd dan beranggotakan Puji Adi Pertiwi, M.Pd, Dedi Febriyanto.
Tema yang diambil dalam PKM ini adalah “Pendamping Teknik Mendongeng sebagai Metode Pengajaran Orang Tua di Lingkungan Masyarakat Cidawang” kegiatan PKM ini melibatkan masyarakat Cidawang yang diikuti oleh para ibu-ibu setempat.
Pelibatan pada mitra ini bertujuan untuk memaksimalkan proses kegiatan pengabdian yang akan dilaksanakan.
Kegiatan pengabdian masyarakat ini berlangsung pada tanggal 27 Desember lalu dan dilaksanakan pada pukul 14.00 WIB sampai dengan pukul 17.00. PKM ini dilatarbelakangi oleh adanya permasalahan yang terjadi di lingkungan keluarga ialah mengenai minimnya pendampingan orang tua dalam kegiatan literasi, seperti mendongeng yang dipicu oleh maraknya penggunaan gadget pada anak-anak.
Permasalahan ini sebenarnya tidak hanya terjadi di lingkungan masyarakat Cidawang saja melainkan terjadi sebagian besar wilayah yang ada di Indonesia. Kegiatan mendongeng sudah banyak dilupakan oleh orang tua kepada anak-anaknya seiring berkembangnya kemajuan zaman.
Kehadiran gadget atau gawai sudah menggantikan kebiasaan orang tua membacakan dongeng bagi anak-anaknya. Telah kita ketahui bersama bahwa dampak gadget sangat berpengaruh besar bagi anak-anak, dimana sering kita jumpai anak-anak yang lupa waktu belajar karna pengaruh gadget.