“Kita mengimbau peran aktif masyarakat dalam menjaga Kamtibmas, polisi akan senantiasi hadir baik itu dihari libur kita tetap bekerja guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Prabumulih,” ujar Wit, sapaan akrab Kapolres Prabumulih, Sabtu, 29 Juli 2023.
Ungkap Witdiardi, jika ada gangguan Kamtibmad. Imbaunya, warga jangan sungkan melapor kepada Polisi RW, Bhabin, dan Polsek terdekat. “Personel Polres Prabumulih, senantiasa akan melayani masyarakat membutuhkan bantuan,” terang Mantan Kapolres Mukomuko ini.
Lanjut Alumnus AKPOL 2002 ini, berpesan agar masyarakat membuka lahan pertanian khususnya di Kelurahan Gunung Kemala caranya membakar, karena bisa dipidana.
“Hal itu bisa menimbulkan hotspot, akibat dipicu Karhutla. Cari cara lain, membuka lahan caranya tidak membakar. Agar tidak diproses pidana,” beber Mantan Kasubdit Ditkrimsus Polda Bengkulu ini. (rin)