SUMSEL

Pengajuan KUR untuk Petani Dipermudah, Peluang Bagi UMKM, Cek Yuk Ulasannya

×

Pengajuan KUR untuk Petani Dipermudah, Peluang Bagi UMKM, Cek Yuk Ulasannya

Sebarkan artikel ini
petani
Untuk tahun 2024 ini penyaluran KUR akan terus diperluas. Foto: dok/idepublik

Pengajuan KUR untuk Petani Dipermudah, Peluang Bagi UMKM, Cek Yuk Ulasannya

IDEPUBLIK.COM Kabar gembira untuk petani di Sumatera Selatan.

Pasalnya, untuk tahun 2024 ini, penyaluran KUR akan terus diperluas secara inklusif hingga menjangkau penyandang disabilitas dan pelaku UMKM perempuan.

Hal ini terungkap dalam Rapat Evaluasi dan Capacity Building Optimalisasi penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Provinsi Sumsel tahun 2024 yang digelar di ruang Mahameru Meeting Room Hotel Swarna Dwipa Palembang, Kamis (1/8/2024).

Rapat dibuka langsung Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Drs H Edward Candra, M.H dengan dihadiri sejumlah pejabat dan undangan lainnya.

Dalam arahannya Pj Sekda Edward Candra mengatakan, KUR merupakan salah satu program kebijakan pemerintah untuk meningkatkan akses pembiayaan kepada para pelaku usaha di berbagai sektor.