HEADLINESUMSEL

Pj Gubernur Sumsel dan Pj Walikota Palembang Tinjau Taman Kota dan Tempat Wisata

×

Pj Gubernur Sumsel dan Pj Walikota Palembang Tinjau Taman Kota dan Tempat Wisata

Sebarkan artikel ini
Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni dan Pj Walikota Palembang Ratu Dewa bersama-sama meninjau sejumlah taman kota dan tempat wisata di Kota Palembang.
Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni dan Pj Walikota Palembang Ratu Dewa bersama-sama meninjau sejumlah taman kota dan tempat wisata di Kota Palembang. Foto: Humas Pemprov Sumsel

Revitalisasi ini juga guna menambah estetika, kebersihan, penambahan sarana berolahraga bagi masyarakat dan diyakini dapat mencegah atau mengurangi bencana banjir dikarenakan memiliki penyerapan air dari taman kota.

Salah satu yang berpotensi untuk dikembangkan adalah Taman Wisata Punti Kayu.

“Ya ini bagus sekali Taman Wisata Punti Kayu ini. Terletak di tengah kota, dengan udara yang bersih dan sejuk, alami juga. Saya tadi bersama pak Pj Walikota sempat berkeliling sungai yang ada di dalam sini. Untuk itu, saya dalam hal ini Pemprov Sumsel akan mengoptimalkan pengembangan Taman Wisata Punti Kayu. Sinergi dan koordinasi dengan pemkot Palembang,” ucap Fatoni.

Bukan hanya sekedar tempat wisata, Fatoni mengatakan Taman Wisata Alam Punti Kayu dapat dimanfaatkan juga untuk berbagai kegiatan, salah satunya berolahraga. Terlebih suasana alam di lokasi ini masih sejuk dan memiliki koleksi satwa yang tidak sedikit.

“Jadi sekali lagi Pemprov Sumsel bersama semua pihak baik instansi pemerintah maupun swasta berkomitmen akan mengembangkan taman wisata punti kayu sebagai tempat wisata dan konservasi, karena sebagian yang ada di punti kayu ini bisa dikelola, sebagian lagi tidak, yaitu untuk dikonservasi,”  kata Fatoni.