Makanya, ajaran Rasullulah harus menjadi panduan sehingga akan membuat umat muslim terasa mudah menjalaninya.
“Kita jadikan tauladan hidup, Rasulullah sebagai nabi terakhir,” bebernya.
Pembina Yayasan Ishlahul Ummah, H Mat Amin SAg didampingi Ketua Yayasan, TL Pasmawati SAg dan sang anak, Mohd Muaz Ar Rifqy mengatakan, kegiatan Tablig Akbar dan peringatan Maulid Nabi sengaja digelar guna memperingati hari kelahiran nabi. “Selain itu, ia memohon doanya agar niatnya bersama keluarga bersaing dalam Pileg 2024 bisa diijabah,” bebernya. Dimana H Mat Amin SAg MM adalah Aleg PKS Prabumulih Utara dan Cambai, TL Pasmawati adalah Aleg PKS Prabumulih Timur, dan Mohd Muaz Ar Rifqy adalah Aleg PKS Provinsi Dapil VI (Prabumulih, PALI, dan Muara Enim).
Ia berharap, tausiyah kedua ustadz kondang ini meningkatkan keimanan dan ketakwaan umat muslim. “Dan, menambah kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW dan Allah SWT,” tutupnya. (rin)