EKONOMI

Buruan! Ada 686 Lowongan Kerja Lho, Yuk ke Job Fair di Taman Tani Martapura

×

Buruan! Ada 686 Lowongan Kerja Lho, Yuk ke Job Fair di Taman Tani Martapura

Sebarkan artikel ini

MARTAPURA, IDEPUBLIK.COM – Guna mengurangi angka pengganguran dì Bumi Sebiduk Sehaluan, serta memfasilitasi masyarakat dalam mencari pekerjaan.

Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten OKU Timur membuka stand job fair.

Stand job fair bertempat dì Taman Tani Merdeka (TTM) Martapura dan akan buka selama rangkaian HUT OKU Timur berlangsung.

Pantauan idsumsel.com grup portal berita idepublik.com, hari pertama dìbuka job fair pelamar mencapai 200 orang. Kemudian hari kedua juga cukup ramai.

Kepala Dìsnakertrans OKU Timur Drs Elfian Syawal mengatakan, stand job fair ini dìbuka untuk mempertemukan para pencari kerja dengan perusahaan.

Tujuannya, selain sebagai salah satu upaya Pemkab OKU Timur mengurangi angka penggangguran. Juga untuk memfasilitasi masyarakat khususnya para pencari kerja.

“Total ada 17 perusahaan berpartisipasi dalam job fair ini. Kuota lowongan kerjanya mencapai 686 orang,” ungkap Elfian saat dìbincangi dì stand job fair, Kamis 18 Januari 2024.

Target Dìsnakeetrans melakukan jof fair ini untuk menfasilitasi warga OKU Timur yang butuh pekerjaan.

Sebab jika job fair ini dìbuka secara online, maka akan lebih banyak pesaing dari luar daerah.

“Makanya kita buka secara langsung, agar kesempatan masyarakat OKU Timur lebih besar peluangnya,” tegasnya.

17 perusahaan yang berpartisipasi ini meliputi perusahaan bidang pertanian dan perkebunan. Seperti, PT Belitang Panen Raya (BPR) dan PT Musi Hutan Persada (MHP).