OKU TIMUR

Di Hadapan PT. Jasa Raharja Cabang Baturaja, Bupati Enos Akui Tingkat Kecelakaan di OKU Timur Tinggi

×

Di Hadapan PT. Jasa Raharja Cabang Baturaja, Bupati Enos Akui Tingkat Kecelakaan di OKU Timur Tinggi

Sebarkan artikel ini
audensi Kepala PT. Jasa Raharja Cabang Baturaja Krisnoadi Kusumo Nugroho bersama jajaran di Ruang Audiensi Bupati, Jum'at 28 Juni 2024.
Bupati Enos audensi Kepala PT. Jasa Raharja Cabang Baturaja Krisnoadi Kusumo Nugroho bersama jajaran di Ruang Audiensi Bupati, Jum'at 28 Juni 2024. Foto: Diskominfo

Di Hadapan PT. Jasa Raharja Cabang Baturaja, Bupati Enos Akui Tingkat Kecelakaan di OKU Timur Tinggi

IDEPUBLIK.COM Tingkat kecelakaan yang tergolong tinggi di wilayahnya mendapat perhatian serius Bupati OKU Timur Ir. H. Lanosin.

Hal tersebut ia sampaikan saat menerima audensi Kepala PT. Jasa Raharja Cabang Baturaja Krisnoadi Kusumo Nugroho bersama jajaran di Ruang Audiensi Bupati, Jum’at 28 Juni 2024.

“Terkait hal itu (kasus kecelakaan,red), saya instruksikan kepada OPD terkait agar mensosialisasikan untuk terus menjaga ketertiban lalu lintas sehingga kecelakaan dapat berkurang,” ujar Enos sapaan akrab orang nomor satu di Bumi Sebiduk Sehaluan ini.

Bupati Enos mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk taat membayar pajak kendaraan, karena dalam pajak tersebut terdapat asuransi dari PT. Jasa Raharja.

“Untuk masyarkat OKU Timur taatlah membayar pajak dan taatlah dalam berkendaraan,” terangnya.

PT. Jasa Raharja Cabang Baturaja yang menaungi OKU Raya tersebut beraudiensi dengan Bupati OKU Timur.

Audiensi ini digelar dalam rangka melaporkan Pelaksanaan UU Nomor 33 dan 34 Tahun 1964.