EKONOMI

Observasi Bisnis UMKM Pemuda oleh Mahasiswa Nurul Huda Terhadap Pemanfaatan Limbah Kelapa Sawit untuk Budidaya Jamur Merang

×

Observasi Bisnis UMKM Pemuda oleh Mahasiswa Nurul Huda Terhadap Pemanfaatan Limbah Kelapa Sawit untuk Budidaya Jamur Merang

Sebarkan artikel ini

Tidak cukup dengan berdiam di dalam kelas, mereka terlibat langsung, mendengarkan cerita pengusaha lokal, melihat perjuangan mereka, dan menelusuri terkait lima pilar dalam manajemen bisnis yaitu pilar model bisnis, pemasaran, operasional, sumber daya manusia, dan keuangan yang terdapat dalam UMKM tersebut.

Produksi jamur merang di daerah Belitang, Sumatera Selatan, sempat mengalami penurunan dalam beberapa tahun terakhir. Hal ini disebabkan oleh serangan hama dan kurangnya perawatan yang dilakukan oleh petani setempat.

Namun, para mahasiswa dari Universitas Nurul Huda tidak tinggal diam dan berinisiatif untuk kembali memproduksi jamur merang yang sempat menurun tersebut.

Dalam upaya memulihkan produksi jamur merang, para mahasiswa bekerja sama dengan masyarakat setempat membentuk sebuah kelompok wirausaha yang fokus pada produksi jamur sawit dengan menggunakan metode yang lebih modern dan efektif.

Dan mereka berhasil menemukan cara untuk mengendalikan serangan hama dan memberikan perlakuan yang tepat pada jamur sawit agar tumbuh dengan baik.