EKONOMIHEADLINE

Presiden Jokowi Sebut Harga Bahan Pokok di Sumsel Stabil dan Inflasi Terkendali

×

Presiden Jokowi Sebut Harga Bahan Pokok di Sumsel Stabil dan Inflasi Terkendali

Sebarkan artikel ini

PALEMBANG, IDEPUBLIK.COM – Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo menyebut harga bahan pokok di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) stabil dan inflasi daerah terkendali. Hal ini diungkapkannya saat mengunjungi Pasar Sekip Ujung, Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (26/10/2023).

“Di sini saya lihat harga stabil, baik. Inflasi juga 2,28 (persen) juga sangat bagus, inflasinya terkendali,” ucap Presiden Jokowi.

Kunjungannya ke Pasar Sekip Ujung adalah tak lain untuk mengecek harga komoditas pangan dengan langsung bertanya ke pedagang. Ternyata, hasilnya cukup menggembirakan mayoritas harga bahan pokok cukup stabil, salah satunya adalah beras.

“Saya cek dari harga beras tadi masih ada harga yang Rp54 ribu untuk yang 5 kilo juga baik terkendali,” kata Presiden Jokowi.

Meskipun ada komoditas yang mengalami kenaikan, seperti cabai, tetapi Presiden menyebut bahwa secara keseluruhan harga komoditas pangan di daerah masih terpantau baik.

“Hanya satu barang yang tadi saya lihat cabai yang melompat dari Rp40 ribu ke Rp70 ribu. Ini yang perlu dicarikan solusi, tetapi secara umum harga baik,” ujarnya.