Mendapatkan informasi dari masyarakat, jajaran Polsek Prabumulih Timur bersama Polres Prabumulih langsung mendatangi di lokasi kejadian.
Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIk dikonfirmasi melalui Kapolsek Prabumulih Timur, AKP Herry Sulistyo membenarkan hal itu. “Korban diduga terpeleset, hingga masuk ke dalam sumur. Korban tinggal di rumah hanya berdua dengan ibunya sudah pikun, dan korban belum menikah,” jelasnya
Bebernya, ketika ditemukan kondisi mayat dalam keadaan membusuk. Dan, telah dievakuasi BPBD Prabumulih bersama warga dan personelnya.
“Personel telah datang ke TKP, mengevakuasi korban dan membawanya ke RSUD Prabumulih,” tutupnya. (rin)